Guide Alpha Mobile Legends, Stun Musuh Dengan Tombak Pamungkas

Alpha merupakan hero fighter alias petarung. Bisa dibilang, Alpha ini mirip dengan Freya yakni dibuat untuk memulai perkelahian tim dan memberikan kerusakan besar pada tim musuh.

Hero Alpha sangat bagus digunakan untuk menjadi hero initiator bagi tim. Kemampuannya dapat menerjang dan melakukan stun kepada musuh-musuh di depannya. Sebagai hero initiator, maka sebaiknya kamu memiliki battle spell yang cocok dan baik untuknya.

Saya menyarankan untuk mengambil Purify sebagai battle spell pada hero Alpha. Purify dapat membantu bergerak leluasa tanpa takut terkena disable dan bad effect dari kemampuan musuh seperti stun, voodoo, slow, dan sebagainya.

Meski tergolong hero yang mudah digunakan, tapi belum tentu kamu bisa memaksimalkan kemampuannya. Untuk itu, berikut akan kita bahas lebih dalam lagi tentang dirinya, guide Alpha, build item, tips trik dan cara menggunakan Alpha.

Kisah Alpha

Alpha adalah ciptaan kedua dari laboratorium 1718 setelah Sabre pergi. Ilmuwan jahat dan gila menciptakan Alpha karena terinspirasi dari film fiksi ilmiah yang dia tonton. Dia menggunakan tubuh manusia sebagai bahan biologi percobaan dan bahan meteroloit sebagai armor pelindung.

Mereka berhasil menciptakan dua manusia buatan kembar bernama Alpha dan Beta. Mereka dikenal dengan julukan Flesh Weapon. Mereka juga dapat mengendalikan kekuatan supernatural yang hebat dan misterius.

Namun kedua manusia kembar ini mempunyai hati nurani yang kuat. Mereka menolak jika dijadikan sebagai mesin penghancur peperangan. Dengan bantuan dari Sabre mereka berhasil melarikan diri dari tempat jahat tersebut.

Namun sayangnya dalam pertempuran untuk melarikan diri tersebut, Beta harus terluka para dan sebagian besar dari dirinya hancur. Yang dapat diselamatkan oleh Alpha dari Beta adalah sebelah tangan mekanik yang masih utuh.

Akhirnya mereka tiba di Land of Dawn. Alpha meminta bantuan dari mekanis hebat bernama Rooney untuk membenahi serpihan Beta yang tersisa. Akhirnya Beta dapat dibentuk ulang menjadi sebuah pesawat kecil yang selalu menamani Alpha. Mereka berdua kembali bersama dan siap bertempur demi jati diri.

Baca Juga :





Skill Alpha

Skil dasar Alpha: Go, Beta! (Pasif)
Menggunakan keterampilan akan memanggil Beta untuk menyerang dan menandai target. Beta akan menyerang target terus menerus setelah musuh 2 kali ditandai di mana akan menghasilkan 150 poin kerusakan.

Skill 1 Alpha: Rotary Impact
Melepaskan tebasan garis miring ke depan, menghasilkan 175 poin kerusakan fisik untuk setiap musuh yang berada di jalur tebasan tersebut dan menurunkan kecepatan gerak musuh hingga 70 persen selama 2 detik. Setelah itu, Beta akan memberondong menghasilkan 95 poin kerusakan fisik.

Skill 2 Alpha: Force Swing
Menyerang dalam bentuk kipas yang menghasilkan 245 poin kerusakan fisik dan memperlambat gerakan musuh. Tiap serangan yang mengenai musuh akan meningkatkan kecepatan serang Alpha hingga 5% dan mengembalikan HP sebanyak 110 poin. Saat kekuatan berakhir, Beta akan memberondong musuh lagi yang berada pada tepi jangkauan lengkungan dan menghasilkan 105 poin kerusakan fisik.

Ulti Skill 3 Alpha: Spear of Alpha

Mengayunkan tombak cahaya sekuat-kuatnya, menyebabkan stun saat musuh terkena. Alpha menyerang musuhnya dengan sedikit lompatan dan menghasilkan 205 point kerusakan fisik untuk musuhnya. Ketika tombak cahaya mengenai musuh, maka musuh akan diberondong Beta pada target area yang menghasilkan kerusakan fisik.

Build Item

Untuk Build Alpha High Attack:

  • Pertama dapatkan item ini: Demon Hunter Sword
  • Kemudian: Swift Boots
  • Kemudian: Blade of Despair
  • Kemudian: Berserker's Fury
  • Kemudian: Hunter Strike
  • Dan terakhir: Wind Chaser


Cara Menggunakan Alpha

Setelah semua item terbeli, Alpha pun menjadi senjata mematikan. Namun, kamu harus hati-hati ketika membangun item ini.

Untuk battle spell yang gunakan adalah Purify yang dapat membantu kamu bergerak leluasa tanpa takut terkena disable dan efek buruk dari kemampuan musuh seperti stun, voodoo, slow, dan sebagainya.

Untuk memulai pertarungan, kamu bisa menerjang menggunakan skill 3, dilanjutkan skill 1, lalu skill 2. Kamu tetap harus menyesuaikan tergantung pada posisi musuh.

Selain untuk memulai pertarungan tim, skill 3 juga bisa kamu gunakan untuk kabur jika mendesak. Ingatlah untuk fokus membangun skill 2, karena jangkauan luas dan memberi keuntungan besar bagi tim kamu.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »